Hari Minggu, 8 Desember lalu, berbagai media
mengabarkan peringatan kematian John Lennon. Monumen 'Strawberry Fields' di Central Park juga ramai dikunjungi para penggemar Lennon.
Seperti kita tahu, Lennon ditembak
mati penggemarnya, Mark Chapman, persis di depan apartemennya di New York City.
Ia sempat dibawa ke Rumah Sakit Roosevelt, namun jiwanya tak tertolong. Lennon menghembuskan
nafas terakhir di kota yang dicintainya, pada usia 40 tahun. Hanya selang beberapa
minggu pasca merilis album Double Fantasy, yang melahirkan hit Just Like
Starting Over.
Pada hari peringatan tahun ini, kedua
anak Lennon, Sean (44) dan Julian (56) bernostalgia mengenang sosok sang ayah dengan
menampilkan momentum kebersamaan mereka. Sean mengunggah foto dirinya bersama kedua
orang tuanya.
Julian juga memposting foto dirinya sewaktu kecil di atas sepeda
dengan John duduk di tanah. Dilengkapinya foto dengan caption: “Seandainya ayah ada di sini….”
Sementara itu, Yoko Ono memperingati peristiwa
kematian suaminya dengan membuat postingan terkait kepemilikan senjata di Amerika
Serikat. Ia menyuguhkan foto kacamata bersimbah darah yang dipakai Lennon saat
peluru tajam menghunjam tubuhnya. Ia juga mengungkapkan kerinduannya dan
anak-anak Lennon pada sosok sang ayah.
Yoko menyayangkan, pemerintah AS tak
kunjung memperketat aturan, meski peristiwa penembakan masih terus terjadi. Diduga
ada sejumlah pihak di parlemen menjalin hubungan dekat dengan para pelobi
senjata.
Mark Chapman sendiri hingga kini masih dalam penjara. Permohonan bebas bersyarat yang kembali diajukannya pada 2018 lalu, ditolak.
Mark Chapman sendiri hingga kini masih dalam penjara. Permohonan bebas bersyarat yang kembali diajukannya pada 2018 lalu, ditolak.
*berbagai sumber
0 comments:
Post a Comment